Developer Game Sleeping Dogs Gulung Tikar
United Front Games selaku developer game Sleeping Dogs gulung tikar. Penutupan studio ini diumumkan secara tiba-tiba pada hari Selasa (18/10/16) ini. Padahal United Front Games sedang mengerjakan proyek game baru yang diberi judul Smash+Grab dan telah masuk dalam daftar Early Access di Steam. Setelah informasi penutupan United Front Games ini beredar, game tersebut langsung ditarik dari Steam.
Masih belum ada kejelasan kenapa developer yang bertanggung jawab dalam pengembangan game Sleeping Dogs ini tutup. Padahal ketika diluncurkan pada tahun 2012 Sleeping Dogs sempat merajai video game charts di Inggris serta Amerika Serikat.
Berbeda dengan Sleeping Dogs, game selanjutnya milik United Front Games yaitu game online Triad Wars justru dimatikan saat masih dalam tahap closed beta. Penutupan Triad wars dilakukan pada tanggal 12 Januari 2016 kemarin. Apakah bangkrutnya United Front Games merupakan dampak lanjutan dari penutupan Triad Wars? Tidak ada yang tahu.
Industri video game sama seperti industri lainnya yaitu penuh kompetisi dan kejam. Developer yang tidak sanggup bersaing akan tenggelam sedangkan yang sukses akan mendapat kesempatan untuk bekerjasama dengan publisher besar. Yah mudah-mudahan saja sebelum ditutup, United Front Games sempat menjual IPnya agar seri Sleeping Dogs suatu saat bisa diteruskan.
Post a Comment for "Developer Game Sleeping Dogs Gulung Tikar"